Depok, Oktober 2014
Buah apa yang genit dan suka bedakan ayo tebak ?
Buah kesemek namanya. Buah yang berdiameter 2-8 cm ini karena sepintas mirip apel maka sering dijuluki sebagai " apel jawa ". Tekstur daging buah kesemek mirip apel tapi sedikit keras dan kalo digigit kretes-kretes.... aduh apa nih istilahnya. Rasanya manis.
Ada yang menyebutnya dengan istilah buah kaki. Kalau bahasa padangnya disebut Oriental persimmon. Kesemek yang sudah matang akan berwarna orens kekuningan. Tapi selama ini saya belum pernah melihat uah ini sampai berwarna oren, selalu lihat di tukang buah masih berwarna hijau . Tapi walaupun hijau tetep manis. Biasanya saya memakannya langsung. buah ini konon kabarnya bisa diolah menjadi agar-agar, es krim dan lain-lain
Buah kesemek seger mengandung 19,6% karbohidrat, terutama fruktosa danglukosa, 0,7% protein, vitamin A dan kalium. Karena kandungan yang berguna ada di dalam buah kesemek, maka buah ini banyak digunakan senagai bahan makanan diet karena kaya serat . Seru sekali ya ...buah yang dipasaran berharga 5000 ribu rupiah perkg ini rupanya bisa membuat langsing.
Banyak lagi manfaat dari buah kesemek :- Menurunkan resiko jantung- mencegah pendarahan- kandungan vitamin C nya yang tinggi sangat membantu mengembangkan resistensi tubuh terhadap infeksi- Mencegah kanker dan menyehatkan paru-paru- mencegah penuaan dini- menguatkan limpa dan banyak lainnya
Nah, udah tau kan .....mari kita berkesemek.....
Ditulis oleh : honesty rasyid
id.wikipedia.orgmanfaat sehat.com
No comments:
Post a Comment