Depok, 2014
Bukan karena rajin dan bukan pula karena ingin mendapatkan pujian sehingga menyempatkan diri untuk membuat es kacang hijau ini sendiri.
Pasalnya, anak-anak ini doyan sekali minum es. Endingnya yang ngga nahan, dipastikan 1-2 hari kemudian pastilah kita sowan ke dokter. Ibu-ibu paham bukan dengan es 2000 rb sekeranjang masalah akan timbul. Makanya menyempatkan diri membuat segala sesuatunya sendiri.
Trus kenapa harus es kacang hijau ?
Vigna radiata begitu nama keren kacang hijau dan diakui sebagai sumber bahan nabati yang berprotein tinggi.Dan merupakan sumber mineral penting bagi tubuh (kalium dan fosfor) sehingga bisa memperkuat tulang.Disamping itu kacang hijau juga mengandugn multi protein yang berfungsi bisa mengantisel-sel kita yang telah mati dan membantu pertumbuhan sel.
Sehingga anak-anak dan wanita sehabis bersalin sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi ini. Biasanya kacang hijau ini diolah menjadi bubur. Lebih kreatif lagi kacang hijau ini diolah dan dijadikan sebagai bahan isi onde-onde, bakpau, gandas turi atau bakpia. Bukan itu saja, kacang hijau ini bisa juga diolah menjadi tepung yang kita kenal dengan tepung hunkue. Atau bisa dari tepung ini kita membuat mie yang kita dengan dengan nama soun.
Nah sekarang..yukk kita bikin ES KACANG HIJAU sendiri .....
ES KACANG HIJAU
Resep : dapurikobana.com
125 gr kacang hijau
1000 ml air
1/2 sdt garam
1 lbr daun pandan
gula pasir secukupnya
300 ml santan kental
Cara Membuatnya:
1. Cuci bersih kacang hijau lalu rebus sampai empuk
2. Tambahkan gula, garam dan santan kental, masak hingga mendidih sembari diaduk-
aduk agar santannya tidak pecah
3. jika sudah matang masukkan daun pandan. Aduk rata dan dinginkan
4. Masukkan kedalam cetakan atau plastik. Lalu bekukan
5. Es kacang hijau siap untuk disantap
Penulis : honesty rasyid
No comments:
Post a Comment