Monday, August 25, 2014

ES BUAH LIDAH BUAYA SEGAR

Depok, Agustus 2014

Lidah buaya  yang saya tau adalah tanaman yang biasa sebagai tanaman hias dan sebagai obat penyubur rambut. Bentuk batang pelepahnya unik, kaku dan mengandur banyak air berlendir. Aloe vera ini gampang sekali berkembangnya. Saking banyaknya sering dibikin untuk main masak-masak-an.

Rupanya tumbuhan lidah buaya bukan saja sebagai tanaman hias untuk mempercantik mata sehingga indah dipandang, tapi bisa juga dikonsumsi dan banyak sekali manfaatnya. Di daerah Pontianak minuman lidah buaya sangatlah populer. Banyak usaha kecil yang bergerak dibidang pengolahan lidah buaya ini, sehingga kita bisa mengkonsumsinya langsung. Ada beberapa merek lidah buaya olahan yang terkenal yakni Saviera, Mavera, Hovera dan lainnya.


Disamping sebagai minuman, banyak sekali manfaat lidah buaya ini  bagi kesehatan diantranya sebagai anti oksidan, penyembuh luka, sebagai anti inflamasi dan banyak lainnya.


ES BUAH LIDAH BUAYA SEGER
resep dapur ikobana

BAHAN :
250 gr daging lidah buaya siap pakai
250 gr daging buah papaya potong dadu
150 gr nangka potong kecil
150 gr buah klengkeng 
Vanilla pasta secukupnya
Sirup leci secukupnya
1 sdm jeruk lemon
500 ml air matang
Selasih secukupnya
Buah cherry sebagai hiasan


CARA MEMBUAT:

1.   Campur semua bahan  sampai rata, tuang pasta vanilla, sirup,  jeruk lemon dan air matang aduk rata.

2.  Taruh di kulkas beberapa saat. Sajikan setelah dingin


Note :
Hasilnya memang juaraaa......es buah segar, manis - manis asem ini disukai anak-anak ( edisi repeat again )


Ditulis oleh : Honesty Rasyid
Berbagai sumber

No comments: