Depok, Desember 2013
Salah satu jenis ikan yang disuka anak-anak adalah gurame , karena tulangnya tidak banyak dan dagingnya tebal. Goreng ikan yang kriuk dan bumbu yang meresap kedalam daging ikan + tanpa bau tanah membuat anak-anak ketagihan makan ikan . Sebelumnya anak-anak tidak terlalu suka dengan ikan .... berbagai cara pun dilakoni hingga merka bisa termehek-mehek sama ikan ....
Bunda pengen mencobanya juga ??
Bahan :
- 1 ekor gurame utuh atau boleh dipotong-potong
- 1 sendok teh kecap asin
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sdm margarine
- minyak untuk menggoreng
- Jeruk nipis
Bahan sambal Kecap :
5 buah cabe rawit, iris
2 butir bawang merah, cincang kasar
garam dan gula sedikit
kecap manis
air jeruk lemon secukupnya
1 buah Tomat, potong kotak-kotak
Cara Membuat sambal Kecap :
Siapkan mangkuk, campur seluruh bahan jadi satu, kecuali air jeruk lemon. Aduk rata. Tambahkan perasan air jeruk limau, aduk kembali. Siap dihidangkan
2 butir bawang merah, cincang kasar
garam dan gula sedikit
kecap manis
air jeruk lemon secukupnya
1 buah Tomat, potong kotak-kotak
Cara Membuat sambal Kecap :
Siapkan mangkuk, campur seluruh bahan jadi satu, kecuali air jeruk lemon. Aduk rata. Tambahkan perasan air jeruk limau, aduk kembali. Siap dihidangkan
Cara Membuat Gurame Goreng :
- Cuci bersih ikan , buang insangnya . Insang pada ikan termasuk penyumbang terbesar bau amis .
- Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis. Kemudian cuci kembali dibawah air mengalir sampai bersih . Lakukan hal yang sama sebanyak 2 kali.
- Setelah itu lumuri ikan kecap asin, garam, merica, dan mentega. Diamkan 20 menit. Setelah itu goreng sampai matang.
- Sipa dihidangkan dengan sambal kecap.
No comments:
Post a Comment