Wednesday, December 11, 2013

NASI - CHICKEN YAKINIKU

Depok, Desember 2013

Baru hari ke 3, sarapan ala restoranan, Abuk udah mulai binunnn ,,,, besok mau masak apa ? Nikmati ini dulu aja ya nak, besok dipikirin ntar mana tau di jalan dapet ide ,,,,



CHICKEN YAKINIKU – ala Hoka-Hoka Bento
Kolaborasi resep hoka-hoka bento dan blog cantik ini

Bahan :
- 250 gram dada ayam, potong dadu
- 1 butir bawang bombay, belah dua iris tipis
- 2 butir bawang putih cincang halus
- 2 ruas jahe parut ambil airnya ( dicincang halus juga bisa)
- 1-2 sdm sake ( saya skip) ganti dengan saus tiram
- 1 sendok makan kecap manis
- 1/2 sendok makan minyak wijen
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh kaldu bubuk ( boleh di skip)
- 1 sendok makan soy sauce (saya menggunakan Kikoman, bisa digantikan dengan kecap asin)
- 1 sendok teh gula pasir
- 1 bh paprika hijau iris kasar ( saya ganti daun bawang – stock paprika abisss)
- 200 ml air
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- 2 sdt maizena, cairkan dengan sedikit air
- garam secukupnya karena udah ada kecap asin atau boleh di hilangkan

Cara membuat:

Lumuri  daging  ayam  dengan  semua bahan, kecuali  paprika, gula, kaldu bubuk &  maizena, diamkan selama 15-20 menit.

Siapkan pengorengan, panaskan minyak lalu tumis daging ayam sampai berubah warna, tambahkan 200 ml air, gula dan kaldu bubuk .Masak dengan api kecil sampai air agak menyusut. Lalu masukkan paprika.

Setelah paprika agak layu, ambil maizena kentalkan dengan beberapa sendok air, tambahkan ke tumisan ayam tadi. Tunggu sebentar, chicken yakiniku siap untuk dihidangkan.

*)Bahan acar wortel & lobak:

- 2 bh wortel, potong bentuk korek api 
- 5 lbr daun kol, buang tulang daun. Belah, iris spt wortel ( ngga pake kol , ganti timun aja)
- 2 sdm garam
- 1 sdm cuka
- 1-2 sdm gula pasir
- saus mayonnaise menurut selera
 
Cara Membuatnya

1.       Bagi garam menjadi 2 bagian, setiap bagian ditaburkan pd 1 macam  sayuran, remas2, biarkan 30 menit, cuci, tiriskan
2.      Campurkan wortel dan kol dalam mangkuk, beri gula & cuka,  aduk rata
3.      Beri saus mayonnaise sesaat sebelum dihidangkan.

Selamat makan anak-anakku.......(2hipt)





No comments: