Thursday, March 15, 2007

** CUMI ASEM MANIS **














Ikobana,
Ada cumi...mo diapain enaknya...diajak berantem ama pengorengan aja kali ya...terus disantap...sedaapppp. Anak-anak paling suka kalo di masak asem manis....ala Ikobana

** CUMI ASEM MANIS **

Bahan :

- Cumi 1/2 kg
-
Sereh, daun salem + jerukJeruk Lemon secukupnya
- Saus tiram 1 sendok makan
- Daun bawang potong kecil
- Merica & garam secukupnya
-
Tomat secukupnya
-
Minyak goreng


Bumbu yang dipotong :
- Bawang bombay 1 buah yang sedang
- Lengkuas
- Jahe


Bumbu yang dihaluskan:
- Cabe Merah 6 buah
-
Bawang Merah 8 siung
- Bawang Putih 4 siung


Cara membuat :

- Cumi dibersihkan dan rebus sampai setengah matang
- Tumis bumbu yang dihaluskan + yang diiris + sereh, daun salam, daun jeruk sampai wangi
- Masukkan tomat yang di sudah dipotong kecil, merica + garam
- Setelah itu masukkan cumi dan masak sampai cuminya empuk
- Terakhir masukkan saus tiram dan potongan daun bawang masak sampai empuk

*) Kalo suka tambahkan potongan kentang goreng.


(HR , 24 Juni 2007)







No comments: