Tuesday, April 3, 2007

** BLACK FOREST KUKUS **





















Ikobana,
Abis jalan-jalan dari blognya mb Peni.....
eye catching dan bertabur ide.....bagusssss. Yuk kita unjuk kemampuan juga juga...Untuk cakennya Black Forest Kukus alias cake anti gagallllll :)

** BLACK FOREST KUKUS **
Sumber : Sedap Sekejap Edisi 9, bulan September 2006

BAHAN
· 8 kuning telur
· 3 putih telur
· 125 gr gula pasir
· 75 gr tepung terigu protein sedang
· 40 gr coklat bubuk
· 15 gr susu bubuk
· ½ sdt baking powder
· 50 ml susu cair
· 75 gr margarin, lelehkan
· 50 gr DCC, potong - potong
· ½ sdt coklat pasta

BAHAN ISI :
· 30 ml susu cair
· 15 gr mentega tawar
· 100 gr DCC, potong - potong

HIASAN :
· 150 gr butter cream
· 150 gr serutan coklat

CARA MEMBUAT :
Panaskan susu cair, tambahkan margarin leleh dan potongan DCC. Aduk sampai coklat larut, sisihkan.

Kocok telur dan gula pasir sampai mengembang. Tambahkan coklat bubuk,baking powder, tepung terigu dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.

Masukkan campuran susu cair dan coklat pasta sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.

Tuang ke loyang 20x20x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti bagian alasnya saja

Kukus 20 menit sampai matang dengan api sedang.

Isi : panaskan susu cair. Tambahkan mentega tawar dan potongan DCC. Aduk sampai coklat larut. Biarkan hangat.

Belah 2 menjadi 2 bagian. Oles salah satunya dengan isi. Tutup dengan kue yang lain. Biarkan dingin.


(HR,160507)

No comments: