Saturday, January 24, 2009

TERUNG - BALADO TERUNG PETE

Ikobana,

Bisa ditebak, hampir pasti semua orang mengenal buah yang satu ini dan bahkan ada mitos bahwa kaum adam dilarang mengkonsumsi buah ini karena bisa tak bersemangat katanya..apa iya ?? Wallahualam !!!
Nama ilmiah dari terung ini Solanum Melangena. Orang di belahan barat sana menyebutnya Eggplant. Buah ini asli berasal dari daerah tropis dan diduga berasal dari benua Asia, tepatnya Birma dan India. Disamping rasanya yang enak dan murah harganya, buah terung bernilai gizi dengan kandungan vitamin A. Bi. B2. C P dan fosfor yang dimilikinya.

Ada beberapa jenis terung yang umum kita kenal diantaranya : ( banyak lagi sihhhh...ada terung gelatik, terung kelapa, terung kopek putih...dll...dsb...dst )

a. Terung pipit (terung mini) : sering dijadikan sebagai lalapan. Berbentuk bulat kecil dan berwarna hijau dan ungu.
b. Terung Telunjuk : bentuknya panjang dan banyak ditemukan didaerah sumatera
c. Terung Unggu : sering disebut terung jepang. Ada yang bulat ada yang panjang dengan warna ungu gelap, karena sering digunakan untuk emmbuat menu jepang yakni Tempura. Bahkan jenis lokal ini telah menembus pasar international.

Apa manfaat dari buah ini selain rasanya yang lezat ?

* Bangsa Nigeria meyakini bahwa terung dianggap ampuh sebagai pengobat sakit rematik sedangkan di Korea mereka meyakini kalau buah terung ini dapat mengobati sakit pinggang encok campak, ketergantungan pada alkohol dll.

*Dalam sebuah penelitian bangsa Jepang membuktikan bahwa jus terung bisa mencegah terjadinya kerusakan sel. Kandungan tripsin (protease) dipercaya dapat menghambat dan melawan serangan zat yang bisa menimbulkan kanker.

* Dalam sebuah kajian Pusat Penelitian Tanaman Industri dan Balai Penelitian Tanaman Rempah dan Obat (Balittro) bahwa jenis terung seperti S. khasianum, S laniniatum, dan S grandiflorum, mengandung senyawa alkaloid “ solanin” atau solasodin (2%-3,5%). Senyawa ini digunakan sebagai bahan baku obat steroid untuk kontrasepsi oral Keluarga Berencana (pil KB), sehingga jenis itu dinamakan “terung KB”.. ( Liana, USU 2007 ).- berbagai sumber

Nah... pilih mana ? minum pil KB atau makan terung ?....ck...ck...ngancemmmm.....;)D : D...:D


BALADO TERUNG PETAI

Bahan:
4 terung Ungu Ukuran sedang (potong serong)
Minyak untuk mengoreng
2 papan petai kupas

Bumbu
150 gr cabai merah – giling kasar
100 gr bawang merah
1 ½ sdt garam
jeruk nipis

Cara membuatnya :
- Potong terung lalu cuci bersih.
- Kupas petai cuci bersih
- Panaskan minyak, lalu goreng terung .Sisihkan
- Panaskan minyak secukupnya tumis bumbu halus hingga harum, masukkan petai aduk hingga layu. Lalu masukkan air jeruk nipis aduk hingga bau menyengatnya hilang. Lalu masukkan terung tadi aduk rata.
Siap dihidangkan (2hit)

No comments: